Laman

Today's note..

Kamis, 29 Maret 2012

Sang Nabi

‘Kalian dilahirkan bersama

dan kalian harus bersama pula untuk selamanya.

Kalian harus tetap bersama ketika sayap-sayap putih kematian menutupi hari-hari kalian.

Ya, kalian harus bersama bahkan dalam ingatan sepi pada Tuhan.

Tetapi sisakan ruang kecil dalam kebersamaan kalian,

Dan biarkan angin surga menari-nari di antara kalian.

Saling mencintailah kalian,

tetapi jangan membuat ikatan cinta

Biarkan cinta menjadi lautan yang selalu bergelora

antara pantai-pantai jiwa kalian.

Saling isilah gelas kalian,

tetapi jangan minum dari satu gelas.

Saling memberilah kalian dengan roti kalian,

tetapi janganlah makan dari bongkahan yang sama.

Menyanyi, berdansalah kalian dan bersenang-senanglah kalian,

tetapi biarkan masing-masing diri kalian sendirian,

Sekalipun helaian-helaian dawai kecapi

bergetar sendirian dalam alunan irama yang sama.

Berikan jiwa kalian, tetapi jangan saling menahan.

Karena hanya tangan Kehidupanlah

yang dapat menampung jiwa-jiwa kalian.

Dan berdirilah bersama; tetapi jangan terlalu dekat:

Karena pilar-pilar istana berdiri terpisah,

dan pohon oak dan cemara tumbuh tidak saling menaungi.

Karya : Kholil Gibran pada tahun 1923

Referensi:

Killingstone, Patrick., & Cornellis, Margareth. 2008. Sex and love guide to teenagers – 101% untuk remaja: semua yang perlu kamu ketahui tentang cinta dan seks. Jakarta: Prestasi Pustakaraya

2 komentar:

  1. aahhh, ternyata irina puitis..
    jadi pacar gw aja yuk.. *ehh
    hehehe

    BalasHapus
  2. wuahahaha.. ini bkan gw yang ngarang aminaahh :p

    BalasHapus